Biografi Abdul Halim Perdanakusuma
Biografi Abdul Halim Perdanakusuma
Abdul Halim Perdanakusuma adalah putra Madura yang terlahir di kota Sampang, pada tanggal 18 November 1922. Beliau menamatkan pendidikan di HIS, MULO dan Sekolah Pamong Praja (Mosvia) di Magelang hanya sampai tingkat II. Selanjutnya Ia memasuki Angkatan Laut di Surabaya dan mengikuti pendidikan Angkatan Udara Royal Canadian Air Force bagian navigator di Inggris. Selama perang dunia ke II, beliau pernah mengikuti operasi-operasi udara di Eropa. Setelah Indonesia merdeka, beliau ikut serta mempertahankan kemerdekaan dengan memasuki TKR dan Jawatan Penerbangan yang kemudian berkembang menjadi AURI, bahkan beliau termasuk salah seorang pembina AURI.
Pada tahun 1947 Abdul Halim Perdanakusuma ditugasi sebagai peletak dasar dan pembangunan AURI di SUmatera, karena beliau diangkat sebagai wakil AURI dalam komandemen Tentara Sumatra. Selain itu beliau diangkat pula sebagai Wakil II Kepala Staf AURI dengan pangkat Komodor Muda.
KEndati dalam situasi berbahaya, beliau tetap menunaikan tugasnya mengadakan hubungan dengan luar negeri untuk mencari bantuan guna melanjutkan perjuangan.
Pada bulan Desemberi 1947, dengan pesawat terbang beliau bersama-sama opsir Udara I Iswahyudi pergi ke Bangkok menunaikan tugasnya. Dalam perjalanan pulang ke tanah air, pesawat terbang yang mereka tumpangi jatuh, karena kerusakan pada salah satu mesinnya di daerah Tanjung Hantu Malaysia, pada tanggal 4 Desember 1947. Akibat peristiwa tersebut Abdul Halim Perdanakusuma dan Opsir Udara I Iswahyudi gugur sebagai kusuma bangsa. Jenazahnya kemudian dimakamkan di Teluk Murok Malaysia.
Beliau diangkat sebagai Pahlawan Nasional dengan SK Presiden No. 036/TK/1975, tanggal 9 Agustus 1975.
Pada tahun 1975 jenazahnya dipindahkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta.
Untuk mengenang jasa beliau, maka pemerintah mengabadikan namanya pada sebuah lapangan udara militer di Jakarta, dengan nama " Lapangan Udara Militer Abdul Halim Perdanakusuma"
Abdul Halim Perdanakusuma adalah putra Madura yang terlahir di kota Sampang, pada tanggal 18 November 1922. Beliau menamatkan pendidikan di HIS, MULO dan Sekolah Pamong Praja (Mosvia) di Magelang hanya sampai tingkat II. Selanjutnya Ia memasuki Angkatan Laut di Surabaya dan mengikuti pendidikan Angkatan Udara Royal Canadian Air Force bagian navigator di Inggris. Selama perang dunia ke II, beliau pernah mengikuti operasi-operasi udara di Eropa. Setelah Indonesia merdeka, beliau ikut serta mempertahankan kemerdekaan dengan memasuki TKR dan Jawatan Penerbangan yang kemudian berkembang menjadi AURI, bahkan beliau termasuk salah seorang pembina AURI.
Pada tahun 1947 Abdul Halim Perdanakusuma ditugasi sebagai peletak dasar dan pembangunan AURI di SUmatera, karena beliau diangkat sebagai wakil AURI dalam komandemen Tentara Sumatra. Selain itu beliau diangkat pula sebagai Wakil II Kepala Staf AURI dengan pangkat Komodor Muda.
KEndati dalam situasi berbahaya, beliau tetap menunaikan tugasnya mengadakan hubungan dengan luar negeri untuk mencari bantuan guna melanjutkan perjuangan.
Pada bulan Desemberi 1947, dengan pesawat terbang beliau bersama-sama opsir Udara I Iswahyudi pergi ke Bangkok menunaikan tugasnya. Dalam perjalanan pulang ke tanah air, pesawat terbang yang mereka tumpangi jatuh, karena kerusakan pada salah satu mesinnya di daerah Tanjung Hantu Malaysia, pada tanggal 4 Desember 1947. Akibat peristiwa tersebut Abdul Halim Perdanakusuma dan Opsir Udara I Iswahyudi gugur sebagai kusuma bangsa. Jenazahnya kemudian dimakamkan di Teluk Murok Malaysia.
Beliau diangkat sebagai Pahlawan Nasional dengan SK Presiden No. 036/TK/1975, tanggal 9 Agustus 1975.
Pada tahun 1975 jenazahnya dipindahkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta.
Untuk mengenang jasa beliau, maka pemerintah mengabadikan namanya pada sebuah lapangan udara militer di Jakarta, dengan nama " Lapangan Udara Militer Abdul Halim Perdanakusuma"
0 Response to "Biografi Abdul Halim Perdanakusuma"
Post a Comment